Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polda Riau Berpartisipasi di Kejurnas Karate Shokaido Piala Danrem, Laga Dimulai Hari Ini

Jumat, 12 Mei 2023 – 15:28 WIB
Polda Riau Berpartisipasi di Kejurnas Karate Shokaido Piala Danrem, Laga Dimulai Hari Ini - JPNN.COM
Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal dan Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Dany Rakca Andalawasan. Foto:Humas Polda Riau.

Jumlah ini secara umum berasal dari Sumatera dan Pulau Jawa. Kegiatan digelar pada 12-14 Mei di Gelanggang Remaja, Jalan Sudirman, Pekanbaru.

Ketua Panitia yang juga Ketua Harian Perguruan Karate Shokaido Provinsi Riau Dr Ririn Handayani SIP MM mengatakan panitia hingga kini terus mematangkan persiapan jelang pertandingan.

"Pembukaan akan dilaksanakan siang ini oleh Danrem 031/WB Brigjen TNI Dany Racka Andalasawan dihadiri Forkompinda, Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki), KONI, 15 Perguruan Karate dan Cabor yang di KONI," ujar Dr Ririn Handayani.

Kegiatan tersebut akan dimulai dengan kelas Festival dan pada 13-14 Mei baru dilaksanakan untuk kelas Open dari pagi hingga sore hari.

Untuk kelas atau ketegori peserta mulai usia dini umur 6 tahun hingga senior usia maksimal 28 tahun.

Dia mengatakan kegiatan ini selain memperebutkan piala Danrem 031/WB dan juga dalam rangkaian Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2023.

Tujuan kegiatan itu juga sekaligus untuk mencari bibit atlet persiapan mengikuti Pra PON dan juga persiapan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional tingkat SMP dan SMA.

"Nantinya akan ada tujuh tropi, juara umum 1,2, dan 3. Nantinya tropi Juara umum 1 akan diberikan oleh Danrem 031/WB, Juara umum 2 akan diberikan oleh Kapolda Riau dan juara umum 3 akan diberikan oleh Wali Kota Pekanbaru," pungkasnya. (mcr36/jpnn)

Open dan festival Kejuaraan nasional Karate Shokaido memperebutkan Piala Danrem 031/WB digelar hari ini.

Redaktur : Natalia
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close