Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polda Sulsel Gelar Operasi Pekat Lipu, Kombes Jamaluddin Farti Bilang Begini

Minggu, 20 November 2022 – 16:41 WIB
Polda Sulsel Gelar Operasi Pekat Lipu, Kombes Jamaluddin Farti Bilang Begini - JPNN.COM
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sulsel, Kombes Pol Jamaluddin Farti. Foto: M Srahlin Rifaid/jpnn

jpnn.com - MAKASSAR - Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Polda Sulsel) menggelar operasi penyakit masyarakat (pekat) lipu.

Operasi Pekat Lipu itu digelar sejak 9 November 2022 hingga 29 November 2022.

Selama operasi itu, polisi bertekad memberikan keamanan dan kenyamanan untuk masyarakat Sulsel.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sulsel Kombes Jamaluddin Farti mengatakan Operasi Pekat Lipu menyasar para pelaku kejahatan jalananan. 

"Kami menyasar para pelaku kejahatan jalanan, seperti pembusur, geng motor, pemerasan, perjudian, premanisme dan miras," kata Kombes Jamaluddin Farti kepada JPNN.com, Minggu (20/11).

Perwira menengah Polri itu mengatakan pihaknya ingin menekan angka kejahatan di wilayah Sulsel.

Dengan demikian, kata dia, bisa memberikan keamanan dan kenyamanan untuk masyarakat di provinsi tersebut.

"Kami ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam beraktivitas," ungkap dia.

Polda Sulsel menggelar Operasi Pekat Lipu. Kombes Jamaluddin Farti menegaskan polisi bertekad memberikan keamanan dan kenyamanan untuk masyarakat Sulsel.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News