Polda Sumsel Tangkap Puluhan Pembakar Hutan dan Lahan
"Ini masih kami lakukan penyelidikan terhadap kebakaran yang terjadi di perkebunan kelapa sawit," ujar Putu.
Dia menegaskan tidak ada toleransi terhadap siapa pun yang membakar lahan pada saat musim kemarau dengan menegakkan hukum sesuai yang berlaku.
Terlebih, kepolisian sudah melakukan berbagai upaya untuk mencegah terjadinya Karhutla, di antaranya dengan menegakkan hukum sesuai ketentan undang-undang.
"Itu akan kami terapkan secara tegas dari ungkapan kasus seluruh jajaran penegakan hukum. Sebelumnya juga Pak Kapolda telah melepas tim yang di-BKO-kan ke Polres-Polres untuk mengantisipasi karhutla agar tidak meluas, " tutur Putu. (mcr35/jpnn)