Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polisi Masih Cari Bukti Penghinaan Terhadap Habib Rizieq

Senin, 01 Januari 2018 – 22:38 WIB
Polisi Masih Cari Bukti Penghinaan Terhadap Habib Rizieq - JPNN.COM
Habib Rizieq. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Polri telah menerima laporan yang ditujukan terhadap Ade Armando.

Dosen di Universitas Indonesia (UI) itu dilaporkan karena dianggap menghina Habib Rizieq Shihab.

Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Mohammad Iqbal mengatakan, laporan itu pasti ditindaklanjuti. Menurut dia, penyidik masih mencari bukti pidana di pelaporan itu. .

"Nanti kalau terdapat bukti pidana sesuai laporan kami akan lakukan proses. Prinsipnya hukum akan ditegakkan," kata dia di Mabes Polri, Senin (1/1).

Kasus ini, kata dia, memang masih ditangani Bareskrim. Tapi tak menutup kemungkinan dilimpahkan ke Polda Metro Jaya.

Namun terpenting, kata dia, penyidik akan terus mencari bukti di kasus tersebut.

"Penyidik akan melakukan supervisi, akan kami kumpulkan entah di Bareskrim atau di Polda Metro Jaya. Jadi bisa saja Bareskrim melimpahkan ke Polda, atau bisa saja Bareskrim menarik," tambah dia.

Ade sebelumnya dilaporkan ke Bareskrim Polri atas dugaan tindak pidana ujaran kebencian bernuansa suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) dan Undang-Undang ITE.

Dosen Universitas Indonesia dianggap melecehkan ulama termasuk Habieb Rizieq lewat status Facebook.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News