Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polisi Selidiki Keberadaan Sunda Empire di Bandung

Jumat, 17 Januari 2020 – 19:57 WIB
Polisi Selidiki Keberadaan Sunda Empire di Bandung - JPNN.COM
Video yang menunjukkan keberadaan Sunda Empire di Bandung. Foto: ANTARA/Bagus Rizaldi

jpnn.com, BANDUNG - Polda Jawa Barat akan menyelidiki keberadaan perkumpulan Sunda Empire di Bandung yang dinilai menyerupai Keraton Agung Sejagat di Purworejo, Jawa Tengah.

Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Saptono Erlangga mengatakan pihaknya sudah menerima informasi tentang adanya Sunda Empire sejak Kamis (16/1).

"Kami kan belum tahu apakah itu ormas atau apa, makanya kami masih pelajari, masih pendalaman dengan melakukan penyelidikan," kata Saptono di Bandung, Jumat.

Saptono menyebut Polda Jawa Barat akan melakukan penyelidikan melalui jajaran Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum). Menurutnya, Ditreskrimum akan bekerja diawali berdasarkan adanya konten dan video yang beredar di media sosial.

"Itu kami pelajari dari dokumentasi video, kalau enggak salah di Youtube itu Oktober sama Juli 2019 ya, kegiatannya," tutur Saptono.

Menurutnya, Ditreskrimum belum bisa menerapkan pasal yang dikenakan kepada jajaran Sunda Empire. Setelah proses penyelidikan rampung, kata dia, polisi akan melakukan pemeriksaan kepada orang-orang yang tergabung dengan perkumpulan ilegal tersebut.

"Tentu masih kami dalami, kami lidik, kalaupun sudah ada kerangkanya sudah dapat, tentu akan kami sampaikan," ujarnya. (antara/jpnn)

Polda Jabar turun tangan menyelidiki keberadaan perkumpulan Sunda Empire yang dinilai menyerupai Keraton Agung Sejagat.

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News