Politikus PKS Nevi Zuairina Salurkan 15 Ribu Paket Sembako di Sumbar
Hadir pada acara penyerahan tersebut di antaranya perwakilan Bank Mandiri, Bank Syariah Mandiri (BSM), BNI, BRI, Pegadaian, PLN, POS Indonesia, SBA, Telkom serta Badan Urusan Logistik (Bulog).
Politikus PKS ini melanjutkan, bantuan sembako, penyaluran alat pelindung diri dan penyerapan produk-produk UMKM telah dilakukan merata di seluruh Sumatera Barat bukan hanya dapilnya.
Upaya menjangkau seluruh masyarakat Sumbar ia lakukan sesuai aspirasi masyarakat yang meminta agar jangan hanya menyalurkan di dapil saja. Karena wilayah lain di sumbar, banyak yang mengirim pesan ke dirinya baik berupa jaringan pribadi maupun melalui sosial media agar juga mendapat bantuan.
"Penyerapan produk UMKM seperti masker kain, Mukena, kain songket, dan berbagai produk yang memberikan kemanfaatan keseharian saya lakukan untuk membantu mengurangi penjualan produk yang sepi akibat wabah. Sudah seharusnya UMKM di musim lebaran ini panen usaha, tettapi gagal akibat wabah sehingga omset menurun drastis bila dibandingkan tahun lalu. Akibatnya usaha guncang karena keuntungan juga menurun drastis,” jelasnya.(fri/jpnn)