Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Politisi PKS Tak Mau Satu Komisi dengan Angie

Rabu, 15 Februari 2012 – 19:41 WIB
Politisi PKS Tak Mau Satu Komisi dengan Angie - JPNN.COM
JAKARTA - Masuknya Angelina Sondakh ke Komisi III DPR menggantikan M. Nasir, dinilai sebagai hal biasa untuk penyegaran. Namun, karena Angie menyandang sebagai tersangka korupsi Wisma Atlet Palembang yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dikhawatirkan posisi Putri Indonesia 2001 itu akan menimbulkan konflik kepentingan.

"Sebenarnya saya tidak mau ngurus dapur orang lain. Memang disayangkan bila seorang yang ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK harus duduk di Komisi III yang mengawasi kerja KPK," kata anggota Komisi III DPR Aboebakar Alhabsy, Rabu (15/2), di Jakarta.

Politisi PKS itu menambahan, potensi konflik kepentingan jika Angie tetap duduk di Komisi Hukum DPR itu sangat besar. Ia pun tak menampik jika ada anggapan masyarakat bahwa pemindahan itu untuk pengamanan kasus Angie.

"Kalau ada anggapan seperti itu, mau gimana lagi. Bila rotasi ini dianggap sebagai langkah pengamanan ya itu penilaian publik," katanya lagi.

JAKARTA - Masuknya Angelina Sondakh ke Komisi III DPR menggantikan M. Nasir, dinilai sebagai hal biasa untuk penyegaran. Namun, karena Angie menyandang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close