Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polres Majalengka Siap Antisipasi Karhutla

Senin, 06 Juli 2020 – 20:19 WIB
Polres Majalengka Siap Antisipasi Karhutla - JPNN.COM
Polres Majalengka, Kodim 0617 dan unsur pemerintah kabupaten melihat sejumlah peralatan penanganan bencana karhutla. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, MAJALENGKA - Polres Majalengka menggelar apel gabungan untuk kesiapan menanggulangi bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah Kabupaten Majalengka Jawa Barat.

‎Kapolres Majalengka AKBP Bismo Teguh Prakoso mengatakan, apel untuk kesiapan penanggulangan bencana karhutla yang kerap terjadi pada saat musim kemarau telah dilakukan, Senin (6/7).

Apel yang digelar di halaman apel Mako Polres Majalengka dipimpin langsung Kapolres Majalengka, didampingi Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana dan Dandim 0617/Majalengka Letkol Inf. Harry Subarkah.

Hadir juga Forkopimda Majalengka, para pejabat dari unsur TNI dan Polri, pejabat instansi terkait seperti Satpol PP, BPBD, Basarnas, Tagana, serta anggota dari tiap instansi sebagai pasukan apel.

Polres Majalengka Siap Antisipasi Karhutla

‎"TNI-Polri dan instansi terkait serius mencegah terjadinya karhutla dengan melakukan kegiatan-kegiatan preventif," kata Bismo.

Lulusan Terbaik Akpol 2001 ini mengingatkan, kejadian karhutla memberikan sejumlah dampak negatif, di antaranya menggangu aktivitas dan kesehatan warga, menimbulkan korban jiwa, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda dan dampak lainnya.

Karena itu, lanjut Bismo, kepolisian akan memberikan tindakan tegas kepada seluruh pihak yang dengan sengaja atau tidak sengaja melakukan pembakaran lahan dan hutan.

Polres Majalengka juga memberikan sejumlah alat untuk penanganan bencana karhutla.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close