Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polri Minta Tambah Anggaran Rp 31,1 Triliun, Termasuk Buat MotoGP dan Piala Dunia

Rabu, 24 Juni 2020 – 17:12 WIB
Polri Minta Tambah Anggaran Rp 31,1 Triliun, Termasuk Buat MotoGP dan Piala Dunia - JPNN.COM
Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono. Foto: Humas Polri

jpnn.com, JAKARTA - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) meminta tambahan anggaran sebesar Rp 31.130.285.006.000 untuk tahun anggaran 2021.

Anggaran itu diperlukan untuk berbagai kegiatan di Korps Bhayangkara.

Wakapolri Komisaris Jenderal Gatot Eddy Pramono mengatakan, pemerintah telah menetapkan pagu indikatif Polri untuk tahun anggaran 2021 sebesar Rp 100.500.151.565.000.

Hal ini berdasar surat bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa tertanggal 8 Mei 2020 perihal Pagu Indikatif Belanja Kementerian/Lembaga Tahun 2021.

“Jumlah anggaran tersebut berkurang Rp 25.459.080.122.000 (Rp 25,4 triliun-red) atau 20,21 persen dari usulan kebutuhan anggaran Polri tahun anggaran 2021 sebesar Rp 125.959.231.687 (atau Rp 125,9 triliun-red),” kata Gatot saat rapat dengan Komisi III DPR, Rabu (24/6).

Jenderal bintang tiga ini menjelaskan berdasar pagu indikatif tersebut belanja pegawai ialah sebesar Rp 53,9 triliun, belanja barang Rp 28,2 triliun, belanja modal Rp 18,3 triliun.

Anggaran itu bersumber dari rupiah murni, pendapatan negara bukan pajak, badan layanan umum, pinjaman dan hibah luar negeri, rupiah murni pendamping, pinjaman dalam negeri, dan surat berharga syariah negara (SBSN).

Ia menyampaikan bahwa dari belanja pegawai sebesar Rp 53,9 triliun, terpenuhi 96,2 persen dari usulan Polri yakni Rp 56,1 triliun.

Gatot Eddy Pramono mengatakan, anggaran Polri tersebut diprioritaskan antara lain untuk mendukung kegiatan fungsi teknis kepolisian.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News