Pos Indonesia Bertransformasi, Hadirkan 2 Aplikasi Super Canggih, Download Sekarang!
Choiriana menjelaskan fitur-fitur yang tersedia sangat memudahkan pelanggan karena hampir semua layanan yang ada di kantor telah dipindah ke dalam gawai yang biasa disimpan di kantong.
Menurutnya, aplikasi tersebut sangat cocok bagi kaum milenial dan generasi Z yang terbiasa dengan teknologi.
"Transformasi digital ini untuk menepis paradigma di masyarakat mengenai Pos Indonesia yang melekat dengan para orang tua karena Pos Indonesia hampir berusia tiga abad," ungkapnya.
Choiriana mengatakan aplikasi PosAja! dibentuk pada pertengahan tahun lalu bertujuan untuk menjawab tantangan layanan kurir digital yang menuntut serba cepat, murah, mudah, dan sederhana.
"Sekarang Pos Indonesia sudah memiliki layanan premium instan untuk pengiriman paket dan surat dalam kota dengan batas waktu maksimal tiga jam, serta layanan pengiriman sameday dan nextday," ungkapnya.
Selain itu, perseroan juga sudah bekerja sama dengan beberapa e-commerce seperti Shopee, Tokopedia, dan Bukalapak terkait jasa pengiriman barang.
Berdasarkan catatannya, PosAja! kini telah terhubung dengan delapan marketplace, yaitu Bazara, Beemarket, Bhinneka, Brayamart, Belibenih, Indonesia in Your Hand, Padi UMKM, dan Gramedia.
Layanan ini baru bisa diakses oleh masyarakat yang bermukim di 20 kota besar di Indonesia, di antaranya Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, dan lainnya.