Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Posisi WamenPAN-RB tidak Perlu Dipolemikkan, Tjahjo: Sah Diambil dari Unsur Mana pun

Senin, 07 Juni 2021 – 09:47 WIB
Posisi WamenPAN-RB tidak Perlu Dipolemikkan, Tjahjo: Sah Diambil dari Unsur Mana pun - JPNN.COM
Tjahjo Kumolo. Foto: Ricardo/JPNN.com

“Memang semua perpres tentang kementerian negara diminta untuk mencantum jabatan wakil menteri, agar supaya sewaktu-waktu presiden mengangkat wakil menteri tidak perlu mengubah perpres,” tambahnya.

Oleh karena itu, terkait kapan jabatan wamenPAN-RB tersebut diisi, Tjahjo mengatakan hal itu merupakan hak prerogatif Presiden Jokowi.

"Kapan saja bisa terisi atau tidak,” tegasnya.

Sebelumnya, Tjahjo menilai perpres dan penugasan wamenPAN-RB tersebut bertujuan untuk penguatan tugas KemenPAN-RB dalam upaya mempercepat reformasi birokrasi.

Sementara itu, Presiden Joko Widodo menerbitkan Perpres Nomor 47 Tahun 2021 tentang KemenPAN-RB yang ditandatangani presiden pada 19 Mei 2021.

Pada Pasal 2 Ayat 1 Perpres tersebut dijelaskan bahwa dalam memimpin KemenPAN-RB, menteri dapat dibantu oleh wakil menteri sesuai dengan penunjukan presiden.

Tugas wamen, berdasar perpres tersebut, adalah membantu menteri dalam perumusan dan/atau pelaksanaan kebijakan KemenPAN-RB.

Selain itu, wamen bertugas membantu menteri dalam koordinasi pencapaian kebijakan strategis lintas unit organisasi jabatan pimpinan tinggi madia atau eselon I di lingkungan Kemenpan RB. (antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Tjahjo Kumolo meminta rencana penunjukan wamen-PAN RB tidak perlu menjadi polemik. Menurutnya, Presiden Jokowi sudah mempertimbangkan hal penting dan mendesak apabila diperlukan posisi wamen dalam kementerian.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News