PPATK Curigai 64 Transaksi di Bank Century
Kamis, 17 Desember 2009 – 11:24 WIB
“Kami menyerahkan dalam bentuk amplop tertutup tentang transaksi-transkasi yang mencurigakan. Kami terkendala undang-undang, tidak boleh membuka transaksi apapun pada publik karena rapat ini adalah rapat terbuka,” ujar Yunus.
Namun demikian Yunus mengaku bahwa dalam amplop itu belum seluruh data transaksi mencurigakan diserahkannya ke Pansus. Menurut Yunus, data yang dibawanya kemarin baru berisi 42 transaksi. “Sisanya akan kami sampaikan Senin (21/12) mendatang,” ujar Yunus.(ara/jpnn)