Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Prabowo Seorang Pejuang, Petempur, Suka Tantangan

Kamis, 11 Oktober 2018 – 17:22 WIB
Prabowo Seorang Pejuang, Petempur, Suka Tantangan - JPNN.COM
Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nurwahid mengatakan Prabowo Subianto merupakan sosok pejuang dan petempur sehingga menyukai tantangan.

Hal ini dikatakan Hidayat merespons pernyataan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani bahwa Pilpres 2019 merupakan yang terberat bagi Prabowo karena menurutnya sudah dikepung di berbagai lini.

“Tapi, beliau (Prabowo) sebagai seorang pejuang, petempur, pernah menjadi Panglima Kostrad. Saya rasa itu (tantangan, red) malah asyik buat beliau,” kata Hidayat di gedung parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (11/10).

Wakil ketua MPR itu mengatakan, orang seperti Prabowo kalau tidak punya tantangan malah tak asyik “Jadi kalau tantangan semakin banyak, semakin membesar, itu justru menghadirkan jiwa atau semangat juang yang akan lebih kuat lagi,” ujarnya.

Hidayat yakin, pernyataan Muzani hanya untuk membangkitkan semangat Prabowo dan tim pemenangannya untuk meraih kemenangan. “Kalau beliau menyampaikan pemetaan masalahnya. Ini loh masalahnya dan memang ini bagian yang harus dikritisi,” jelasnya.

Prabowo Seorang Pejuang, Petempur, Suka Tantangan

Misalnya, kata dia, bagaimana mungkin birokrasi seolah-olah didorong untuk ramai-ramai mendukung Jokowi.

“Kemudian mohon maaf media juga, dimiliki oleh partai-partai yang afiliasi ke sebelah sana. Independensi media juga jadi masalah yang dipertaruhkan, kemudian masalah dukungan konglomerat,” katanya.

Hidayat Nurwahid menyebut Prabowo Subianto merupakan sosok petempur yang suka menghadapi tantangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close