Praktik Trader Bertingkat Bikin Harga Gas Jadi Mahal
Rabu, 21 Oktober 2015 – 20:30 WIB
Harga gas hulu saat ini termasuk dari Pertamina EP di kisaran USD 5 - 6 /MMBtu. Dengan model trader gas bertingkat mulai dari Pertagas, Odira, Mutiara Energi, Berkah Utama Energi dan Gazcomm, konsumen mendapatkan harga sangat mahal yaitu USD 14,5 /MMBtu. Ada selisih harga sekitar USD 9 yang dinikmati oleh para trader gas di model penjualan gas bertingkat tersebut. (jpnn)