Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Presiden PKS Perintahkan DPW Sultra Usung Kader di Lima Pilkada

Minggu, 15 Desember 2019 – 23:59 WIB
Presiden PKS Perintahkan DPW Sultra Usung Kader di Lima Pilkada - JPNN.COM
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, KENDARI - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohammad Sohibul Iman meminta DPW Sultra mengikutsertakan lima kadernya maju sebagai kandidat di Pilkada serentak 2020 mendatang.

Ia mengungkapkan bahwa sebelumnya PKS telah menggelar rapat kerja nasional. Rapat tersebut memutuskan di rapat tersebut PKS Sultra harus memenangkan calonnya di lima daerah dari tujuh daerah yang akan menggelar Pilkada serentak di Sultra.

"Di rapat kerja nasional (Rakernas) PKS beberapa hari lalu untuk di Sultra dari tujuh pilkada tentu kita meminta lima daerah pilkada, PKS bisa memenangkan calonnya," kata Mohammad Sohibul Iman saat menggelar Rakorwil di Kendari, Minggu (15/12).

Ia juga mengungkapkan, bahwa partainya secara nasional menargetkan meraih kemenangan di Pilkada 2020 di angka 60 persen. "Secara nasional pada Pilkada 2020, PKS menargetkan dapat meraih kemenangan minimal 60 persen," katanya.

Di tempat yang sama, Plt DPW PKS Sultra Yaudu Salam Ajo mengungkapkan bahwa dari tujuh daerah yang akan melaksanakan Pilkada, PKS Sultra telah menyiapkan empat kadernya untuk bertarung dalam perebutan kursi kepala daerah.

Ia menerangkan, empat kader yang diusung maju di Pilkada 2020 yakni Kabupaten Muna PKS mengusung La Pili, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) PKS mengusung Rasyid Syawal, Konawe Kepulauan (Konkep) PKS mengusung Abdul Rahman, serta Kolaka Timur (Koltim) PKS mengusung Baharuddin.

"Walaupun ditargetkan lima kader yang kita usung, tapi kita melihat potensi, kalo potensi lima kita tetap upayakan," ujarnya. (ant/dil/jpnn)

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohammad Sohibul Iman meminta DPW Sultra mengikutsertakan lima kadernya maju sebagai kandidat di Pilkada serentak 2020 mendatang.

Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News