Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pria Kurang Waras Pemanjat Tower Melawan, Siramkan Bensin ke Petugas

Selasa, 27 September 2016 – 13:55 WIB
Pria Kurang Waras Pemanjat Tower Melawan, Siramkan Bensin ke Petugas - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: dok. JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Polisi, Badan SAR Nasional (Basarnas), dan pemadam kebakaran tengah berupaya untuk mengevakuasi Yohannes, pria yang kini berada di tower listrik depan Pasar Senen, Jakarta Pusat, Selasa (27/9).

Salah satu anggota Basarnas, Fransisco, yang sempat mengevakuasi pria itu mengalami peristiwa tidak menyenangkan. Dia beserta timnya, sempat memanjat tower untuk membujuk Yohannes turun.

"Saya hampir ditusuk gunting dan sudah disiram bensin," kata dia di lokasi.

Fra‎nsisco memanjat tower bersama empat rekannya. Menurutnya, timnya itu sudah dekat dengan Yohannes.

"Saat dilempar bensin, beruntung tidak kena," ujar dia.

Dalam aksi nekatnya, Yohannes juga membawa spanduk yang ia tulis sendiri. Dia memasangkan spanduk itu di tower.

"Jangan samakan satwa liar dengan anak yatim (hukum oknum pembunuh), 'tempat exexusi: a.Oknum oknum hakim mafia, b.Oknum TNI Gila!!! Bunuh anak yatim langgar undang undang (LSM "AJAR" IND", 'Hukum Oknum Dandim dan Beking penjahat sengaja bunuh anak yatim langgar undang undang," begitu isi tulisan yang ada dalam spanduk tersebut. (Mg4/jpnn)

JAKARTA - Polisi, Badan SAR Nasional (Basarnas), dan pemadam kebakaran tengah berupaya untuk mengevakuasi Yohannes, pria yang kini berada di tower

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News