Produksi Album Religi, Cak Sodiq Duet dengan Anak untuk Pertama Kali
Istri pertama Cak Sodiq itu meninggal pada 26 September 2018 lalu usai berjuang melawan sakit stroke yang diderita selama 14 tahun.
Cak Sodiq sangat antusias memperkenalkan Sashikirana atau Sashi sebagai penyanyi dalam album religi nanti.
Dia sudah menyiapkan lagu bernuansa remix berjudul 'Orah Poso Dadi Opo' (Kalau Tidak Mau puasa Mau Jadi Apa).
Selama proses rekaman, Cak Sodiq merasa banyak tantangan dalam mengarahkan Sashi.
"Lelet berhari-hari, nunggu moodnya dia, enggak bisa dipaksa. Kalau moodnya datang, sewaktu-sewaktu minta nyanyi, ya langsung rekaman," jelas Cak Sodiq.
Sebanyak 10 lagu disiapkan Cak Sodiq untuk album religi remix ini.
Enam lagu sudah rampung, sementara empat lagu tersisa sedang dikerjakan.
"Minggu depan insyaallah kami akan mulai syuting klip, doakan lancar," beber pria berambut gimbal itu.