Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PROFICIAT! 3 Pamen Seskoal Raih Jabatan Bintang Satu

Sabtu, 05 November 2016 – 07:17 WIB
PROFICIAT! 3 Pamen Seskoal Raih Jabatan Bintang Satu - JPNN.COM
Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Arusukmono Indra Sucahya saat memimpin upacara serah terima jabatan di lingkungan Seskoal di Loby Gedung Utama Samadikun Seskoal, Bumi Cipulir, Jakarta Selatan, Jumat (4/11). FOTO: Dok. Seskoal

jpnn.com - JAKARTA - Sungguh suatu kebanggaan bagi Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) karena tiga Perwira Menengah Seskoal dipercaya untuk menduduki jabatan bintang satu.

Mereka adalah Sekretaris Lembaga Seskoal Kolonel Laut (P) Prasetyo yang akan menjabat sebagai Kepala Kantor Keamanan Laut (Kamla) Zona Maritim Barat Bakamla RI, Dirdik Seskoal Kolonel Laut (P) Ferial Fachroni sebagai Komandan Lantamal XIII Tarakan dan Kepala Pusat Pengkajian Maritim (Kapusjianmar) Seskoal Kolonel Laut (P) Gig Jonas Mosez Sipasulta dengan jabatan Kadispenal.

Dua dari ketiga jabatan yang ditinggalkan ketiga Pamen tersebut diserahkan kepada penggantinya dalam suatu Upacara Serah terima jabatan.

Penyerahan jabatan serta pengukuhan jabatan dipimpin Inspektur Upacara Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Arusukmono Indra Sucahya di Loby Gedung Utama Samadikun Seskoal, Bumi Cipulir, Jakarta Selatan, Jumat (4/11). Tampak hadir pada acara tersebut Wakil Komandan Seskoal Laksma TNI Sulistiyanto, para pejabat Utama Seskoal dan undangan lainnya.

Jabatan Seklem Seskoal dipercayakan kepada mantan Sahli Pangarmabar “B” Komsos, Kolonel Laut (S) Imam Suprayitno dan Kapusjianmar dijabat mantan Sahli Pangarmabar “A” Wilnas yang baru usai melaksanakan pendidikan NDU di Korea Selatan Kolonel Laut (P) Agus Sulaeman.

Dua jabatan diserahkan kepada Komandan Seskoal yakni Dirdik Seskoal dari Kolonel Laut (P) Ferial Fachroni dan Kepala Pusat Olah Yudha (Kapusoyu) dari Kolonel Laut (P) Deny Septiana. Sementara Kolonel Laut (E) Budi Kalimantoro dikukuhkan sebagai Direktur Pembinaan (Dirbin) Seskoal.

Komandan Seskoal mengatakan pergantian pejabat merupakan bagian dari kegiatan pembinaan personel secara sistematis dan terencana dalam rangka menjalankan proses tour of duty dan tour of area.

Tujuannya agar setiap personel dapat memperoleh kesempatan untuk berkembang dan berkarier secara seimbang sesuai dengan kebutuhan pengawak organisasi dan kesempatan untuk memperoleh jenjang jabatan yang lebih tinggi yang pada dasarnya merupakan bagian dari proses pembinaan personel yang telah direncanakan secara matang.

JAKARTA - Sungguh suatu kebanggaan bagi Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) karena tiga Perwira Menengah Seskoal dipercaya untuk menduduki

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News