Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Program Padat Karya Tingkatkan Kesejahteraan Petani

Selasa, 26 Juni 2018 – 21:41 WIB
Program Padat Karya Tingkatkan Kesejahteraan Petani - JPNN.COM
Salah seorang petani di sawah. Foto: Sugeng Dwi Nurcahyo/Radar Pacitan/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mengatakan, per Februari 2017, penduduk Indonesia paling banyak bekerja di sektor pertanian.

Angkanya  mencapai 39,68 juta orang atau 31,86 persen dari total penduduk yang bekerja di sektor pertanian. 

Menurut data BPS, jumlah penduduk miskin pada September 2017 adalah 26,58 juta orang atau 10,12 persen dari total penduduk Indonesia.

Sementara itu, persentase penduduk miskin di perkotaan pada September 2017 sebesar 7,26 persen.

Di sisi lain, persentase penduduk miskin di daerah pedesaan pada periode yang sama adalah sebesar 13,47 persen.

Kondisi ini menunjukkan bahwa kantong-kantong kemiskinan banyak terdapat di perdesaan.

Dengan demikian, peningkatan infrastruktur pertanian melalui program padat karya merupakan salah satu solusi dalam menjawab tantangan mewujudkan ketahanan pangan nasional.

Hal itu sekaligus upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama petani di pedesaan.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mengatakan, per Februari 2017, penduduk Indonesia paling banyak bekerja di sektor pertanian.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close