Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Provinsi Dajal

Oleh Dhimam Abror Djuraid

Senin, 17 April 2023 – 22:55 WIB
Provinsi Dajal - JPNN.COM
Seorang pengendara memperbaiki motornya yang rusak saat melintasi jalan becek di Mesuji, Lampung. Potret jalan yang rusak parah itu diambil pada 14 Januari 2020. Foto: Raharja/Antara

Menurut juru bicara Bima, orang tua Bima sempat ditelepon oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi. Orang tua Bima dipanggil oleh Wakil Bupati Lampung Timur ke rumah dinas.

Sesampainya di sana, ada telepon dari Gubernur Arinal dan diberikan kepada orang tua Bima.? Arinal memarahi orang tua Bima.

Kabarnya, Gubernur Arinal memaki orang tua Bima dan menyebutnya tidak bisa mendidik anak. Tidak pakai menunggu lama, sudah ada yang melaporkan Bimo ke polisi memakai UU ITE dengan sangkaan pencemaran nama baik.

Kritikan pedas dari warganet membanjiri laman Instagram Arinal Djunaidi. Ribuan netizen mulai memperhatikan kekayaan orang nomor satu di Lampung tersebut dengan mengirimkan mention ke akun Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Mayoritas netizen mempertanyakan mengapa Pemerintah Provinsi Lampung terkesan antikritik. Mereka meminta Gubernur Lampung introspeksi, bahkan banyak di antara mereka yang langsung menyenggol akun KPK di Instagram.

Kasus Bima ini sekali lagi menjadi bukti fenomena ‘demokrasi di tangan netizen’ yang akhir-akhir ini sering terjadi. Kasus yang paling panas menimpa pejabat pajak Kementerian Keuangan Rafael Alun Trisambodo yang akhirnya ditahan KPK kekayaannya terbongkar gara-gara anaknya melakukan penganiayaan.

Pada masa lalu, penganiayaan itu hanya akan menjadi kasus pidana kekerasan. Namun, di era demokrasi digital sekarang, para netizen yang mempunyai mata elang membelejeti gaya hidup keluarga Rafael Alun.

Mereka membongkar habis kekayaannya yang tidak sesuai dengan standar gajinya. Akibat investigasi netizen itu pula KPK pun turun tangan menelusuri sumber kekayaan Rafael Alun.

Bimo menyoroti infrastruktur di Provinsi Lampung yang rusak berat. Jalan-jalan di provinsi itu lebih mirim arena off-road ketimbang jalan raya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News