PSI: Kami Juga Sejak Lama Senang Pak Jokowi
jpnn.com, BANDUNG - Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Braga, Bandung, Jawa Barat. Usai pertemuan tersebut, dia menyampaikan, sudah lama senang dengan partai yang identik dengan anak muda itu.
Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni pihaknya juga sudah lama senang dengan Jokowi. Bahkan sebagai salah satu pendiri PSI, dia mengungkapkan, sempat berkonsultasi dengan Jokowi sebelum mendirikan partai berlambang mawar itu.
“Saya salah seorang pendiri PSI, ketika kami mau mendirikan partai kami memang sudah datang ke beliau. konsultasi berbicara dan beliau mesti memberikan banyak masukan,” katanya di Bandung, Minggu (4/2).
“Jadi kalau dikatakan bahwa Pak Jokowi dari lama senang ke PSI. Ya kami juga udah lama senang Pak Jokowi,” tambah Raja Juli.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo minum teh bersama Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep di Bandung, Jawa Barat. Mereka berbincang bersama dengan kader PSI sekitar 1 jam 30 menit.
Usai pertemuan tersebut, Jokowi mengaku sudah lama senang dengan PSI. Mengingat PSI identik dengan partai anak muda.
“Saya sudah sejak dulu senang sama PSI, PSI itu untuk berkumpul anak-anak muda,” kata Jokowi di Bandung, Sabtu (3/2).
Jokowi menyakini jika PSI nantinya akan memperjuangkan pemerintahan yang baik. Dan tentu bebas korupsi.