Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PSSI Gelar Rapat Exco Akhir Januari, Dirut PSS: Sudah Terlambat, Harusnya Jauh-jauh Hari

Selasa, 12 Januari 2021 – 01:30 WIB
PSSI Gelar Rapat Exco Akhir Januari, Dirut PSS: Sudah Terlambat, Harusnya Jauh-jauh Hari - JPNN.COM
Suporter PSS Sleman Brigata Curva Sud (BCS). Foto: BCS PSS

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama PSS Sleman Marco Garcia Paulo melontarkan kritik terkait rencana Exco PSSI akan menggelar rapat pada akhir Januari untuk membahas kelanjutan kompetisi Liga 2020.

Menurut dia, rapat itu sudah terlambat karena seharusnya digelar dari jauh-jauh hari.

Rapat Exco PSSI sendiri belum dipastikan tanggalnya. Sebab, PSSI ingin lebih dulu mendapatkan laporan dari PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sebagai operator kompetisi yang dijadwalkan bakal bertemu dengan klub peserta kompetisi pada 22 Januari nanti.

"Kalau menurut saya sudah terlambat karena harusnya gelar rapat Desember kemarin, saat sudah kelihatan sepertinya izin belum turun. Harusnya Rapat Exco PSSI, kalau perlu rapat darurat sudah dilakukan," tegasnya.

Memang, PSSI dan PT LIB sudah memutuskan bahwa restart Liga 1 2020 bakal dijalankan pada Februari 2021.

Namun sampai hari ini, kabar baik soal izin kepolisian tak kunjung turun.

Melihat kemungkinan tak bisa bergulir kompetisi di Februari nanti, Marco berharap PSSI bisa mengambil keputusan yang bijak dan tegas disertai penjelasan yang detail kepada seluruh peserta kompetisi.

BACA JUGA: Hubungan Terlarang D dengan S Terbongkar, Berawal dari Rekaman Percakapan Mesra di WhatsApp

Direktur Utama PSS Sleman Marco Garcia Paulo melontarkan kritik terkait rencana Exco PSSI akan menggelar rapat pada akhir Januari untuk membahas kelanjutan kompetisi Liga 2020.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close