Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PTM 100 Persen, Ini Aturan Jika Ada yang Terpapar Covid-19

Senin, 04 April 2022 – 11:45 WIB
PTM 100 Persen, Ini Aturan Jika Ada yang Terpapar Covid-19 - JPNN.COM
Ilustrasi, pembelajaran tatap muka atau PTM 100 persen di DKI Jakarta. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - DKI Jakarta kembali menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen mulai Senin (4/4).

Kabid Humas Dinas Pendidikan DKI Jakarta Taga Radja Gah mengatakan seluruh sekolah mulai dari PAUD hingga SMA/SMK siap melakukan PTM 100 persen.

Jumlah sekolah negeri, swasta, maupun madrasah di Jakarta yang berada di bawah Kementerian Agama (Kemenag) secara keseluruhan mencapai 10.979.

“Kondisi anak-anak, sarana prasarana, guru-guru, persiapan sudah oke,” ucapnya saat dihubungi Minggu (3/4) malam.

Selama proses belajar mengajar, sekolah tetap dipantau terkait kasus Covid-19 dengan cara active case finding (ACF).

Bagi orang tua maupun pihak sekolah yang menemukan adanya penularan bisa langsung melaporkan ke suku dinas pendidikan di wilayah setempat serta ke puskesmas untuk dilakukan pelacakan (tracing).

“Jika terjadi penularan, langsung ditutup selama 14 hari efektif belajar. Jika tidak ada penularan hanya kasus saja, satu orang saja, ditutup pada kelas tersebut lima hari efektif belajar,” jelasnya.

Sekolah baru ditutup selama 14 hari jika 15 persen siswa terpapar Covid-19.

DKI Jakarta kembali menggelar pembelajaran tatap muka atau PTM 100 persen mulai Senin (4/4). Kalau ada yang kena Covid-19 bagaimana?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Parpol

    Bukan Ridwan Kamil, Golkar Jagokan Sosok Ini sebagai Bacagub DKI

    Jumat, 26 April 2024 – 18:38 WIB
    Bukan Ridwan Kamil, Golkar Jagokan Sosok Ini sebagai Bacagub DKI - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Jaga Hati

    Rabu, 24 April 2024 – 07:07 WIB
    Jaga Hati - JPNN.com
  • Humaniora

    Dukung Jakarta sebagai Kota Global, FJB Bawa Misi Tingkatkan Kualitas SDM

    Jumat, 19 April 2024 – 21:12 WIB
    Dukung Jakarta sebagai Kota Global, FJB Bawa Misi Tingkatkan Kualitas SDM - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Zeni

    Sabtu, 13 April 2024 – 08:46 WIB
    Zeni - JPNN.com
X Close