Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Puan: Pelayanan Kesehatan Jemaah Haji Harus Terjamin

Kamis, 09 Juni 2022 – 16:02 WIB
Puan: Pelayanan Kesehatan Jemaah Haji Harus Terjamin - JPNN.COM
Ketua DPR RI Puan Maharani. Ilustrasi. Foto: Humas DPR RI

“Hati-hati terhadap serangan panas atau heat stroke yang dapat menyerang dalam keadaan cuaca panas ekstrem. Pastikan kecukupan asupan air agar tidak terjadi dehidrasi yang dapat menyebabkan gangguan kesehatan,” sebutnya.

Puan juga meminta masyarakat terus menjaga imunitas tubuh dengan istirahat yang cukup. Ia  mengimbau jemaah Haji Indonesia memperhatikan kondisi tubuh masing-masing sebelum menjalankan ibadah dan menghindari memaksakan diri apabila sedang merasa kurang fit.

“Kewaspadaan diri sangat penting. Hindari aktivitas yang tidak diperlukan karena dapat menyebabkan kelelahan berlebih. Apabila kelelahan ekstrem tidak diantisipasi, imunitas akan berkurang sehingga kondisi tubuh tidak akan optimal saat menjalankan ibadah haji,” terang Puan.

“Kita berharap seluruh jemaah dari Indonesia bisa menjalankan ibadah haji dengan lancar, dan kembali ke Tanah Air dalam kondisi baik sebagai haji mabrur,” pungkas Puan.(fri/jpnn)

Ketua DPR RI Puan Maharani mengingatkan Pemerintah untuk menjamin pelayanan kesehatan jemaah Haji Indonesia.

Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close