Pugliara dan OK John Berpeluang Tetap Bertahan
jpnn.com, SURABAYA - Robertino Pugliara dan OK John punya peluang untuk tetap bertahan di Persebaya Surabaya. Kontrak mereka bersama Green Force –julukan Persebaya- sudah kadaluarsa. Robertino tuntas pada 30 November 2018, sementara OK John 31 Desember 2018.
Nama keduanya juga tak masuk dalam daftar pemain yang sudah pasti bertahan musim depan. Tapi, hal itu tak lantas membuat kans keduanya kembali membela Persebaya pupus. Sebab, manajemen Green Force tengah mempertimbangkan untuk memperbarui kontrak dengan Pugliara dan OK John.
“Secara kontrak profesional dengan Persebaya, memang dia (Robertino) sudah selesai. Tapi bisa jadi nanti kami kontrak lagi atau seperti apa. Masih ada kemungkinan,” kata Manajer Persebaya Candra Wahyudi.
Saat ini, Robertino tengah fokus melakukan penyembuhan cedera patah tulang fibula yang didapat saat bentrok kontra Borneo FC 13 Oktober 2018. Dia diprediksi baru pulih pada April nanti.
Performa Pugliara sebelum cedera memang cukup oke. Total, pemain asal Argentina itu tampil dalam 22 laga, mencetak satu gol, 3 assist dan 27 umpan kunci. Tapi, mengalami cedera panjang di usia ke-34 tampaknya menjadi pertimbangan mengapa manajemen masih belum menyodorkan kontrak anyar sampai sekarang.
Sementara untuk OK John, performanya memang tak bagus-bagus amat. Namun, dia punya sedikit keunggulan. Yakni, bisa dimainkan di beberapa posisi. Dari 12 laga bersama Green Force musim ini. pemain 35 tahun itu sering berganti posisi.
Selain dipasang di posisi aslinya sebagai stopper, OK John juga bisa diturunkan sebagai gelandang jangkar.
Karena itu, nama OK John tetap diperhitungkan. “Ya, sedang kami jajaki (untuk penawarn kontrak baru),” tegas Candra. Tapi, manajemen memilih wait and see soal kemungkinan kontrak anyar OK John.