Pulangnya Oposan Papua di Bumi Cenderawasih setelah Pergi Puluhan Tahun
Disambut Gubernur, Menginap di Hotel BerbintangSenin, 23 Maret 2009 – 06:53 WIB
Bukan hanya itu, lanjut dia, ribuan warga pribumi harus lari meninggalkan tanah airnya untuk meminta suaka demi menghindar dari ancaman penjara badan dan pembunuhan dari aparat keamanan.
''Dia (Nicholas Jouwe, Red) harus bertanggung jawab dengan apa yang telah diprakarsainya. Sebab, hingga kini, jutaan orang telah dipenjara, bahkan mati karena memperjuangkan konsep perjuangan yang telah dicetus olehnya (Jouwe, Red),'' tegas pemuda yang vokal dengan tuntutan politis masyarakat Papua itu.
Viktor meminta agar kedatangan Jouwe tak dipolitisasi. Sebab, menurut dia, Jouwe pulang ke tanah kelahirannya murni untuk melihat kembali tanah Papua yang telah dia tinggalkan puluhan tahun.