Puluhan Bisnis Artis Kekinian Co-Branding Wonderful Indonesa
"Para artis, kan sudah punya followets yang besar, seperti Prilly yang memiliki followers lebih dari 19 juta," ujarnya.
Menpar Arief Yahya juga menyebut, kerjasama kali ini memiliki berbagai persamaan. Sama-sama bergerak di bidang culture industry.
"Bisnis ini sangat menjajikan. Oleh-oleh di destinasi wisata akan memberikan dampak baik bagi pariwisata Indonesia. Terlebih Artis yang punya usaha itu," kata Menpar Arief.
Para artis entrepreneur yang hadir melakukan co branding dengan Wonderful Indonesia antara lain; Minang Mande Cake miliknya artis Rossa. Lalu ada Brand Banana Foster Cake milik artis Hengky Kurniawan. Di Semarang ada Wingkorolls milik Dewi Sandra.
Dari Bogor ada Rain Cake milik Shireen Sungkar. Artis Dhini Aminarti dan Suaminya Dimas Seto punya brand Cinnamon. Artis sinetron Dude ada Scrummy di Padang. Usaha kue Baim Wong, dengan brand Premio. Bandung Kunafe milik Irfan Hakim dan Omesh.
Tidak hanya itu, ada juga brand Surabaya Patata miliknua vlogger Ria Ricis dan Oki Setiana Dewi. Prilly Latuconsina Reallycake. di Pekanbaru juga diramaikan dengan Pekanbaru Cassata miliknya Denny Cagur. Savvanacake milik Fitri Carlina. Lenso Manado milik Gracia Indri.
Dari kota Cirebon susah menjamur ada banyak artis yang membuka outlet kuenya di sana. Terdapat Cirebon Sultana (Indra Bekti). Cirebon Kelana milik pasangan Andika Pratama dan Ussy Sulistiowati. Di Palembang terdapat brand Lamonde milik Irwansyah. Gigieatcake Raffi Ahmad dan Gigi.
Tidak hanya bidang kuliner, bidang fashion milik artis juga ikut meramaikan co branding Wonderful Indonesia dan Pesona Indonesia antara lain brand Mandjha.ivangunawan milik desainer Ivan Gunawan dan Urban Lips milik Cathy Sharon. (jpnn)