Punya Modal Bagus, Borneo FC Incar Tiga Poin di Markas Persela
jpnn.com, LAMPUNG - Skuat Borneo FC langsung bertolak ke Gresik untuk melakoni laga tandang bersua Persela Lamongan pekan depan. Tim berjuluk Pesut Etam punya modal bagus saat menantang tuan rumah.
Mereka baru saja meraih satu poin setelah bermain imbang 1-1 di kandang Badak Lampung FC. Meski masih memiliki waktu cukup banyak, Borneo FC memilih menetap di Gresik, Jawa Timur.
Agenda latihan serta program langsung disusun untuk meraih hasil maksimal kontra Persela.
BACA JUGA: Pembantai Presenter TVRI Berhasil Ditangkap, Pelakunya Ternyata...
"Kami memilih menginap di Gresik karena lebih dekat ke Lamongan. Kalau di Surabaya tanggung," kata Manajer Borneo FC, Dandri Dauri.
Menantang Persela, Dandri mengatakan timnya memburu tiga poin. Demi memaksimalkan target tersebut, persiapan wajib dimatangkan.
"Saya serahkan semua pada staf pelatih. Mereka yang lebih paham soal di lapangan. Yang jelas target di Lamongan tiga poin," tegasnya.
BACA JUGA: Mayat Pria di Selokan Itu Ternyata Presenter TVRI