Punya NISN Ganda, Pelajar Ini Terancam Tak Bisa Melanjutkan Pendidikan ke SMA
Selasa, 01 Juni 2021 – 06:57 WIB
"Awalnya karena anak saya pindah saat kelas 3 SD, di sekolah berikutnya ada pergantian verifikasi NISN. Waktu saya daftar melalui PPDB online tahun ajaran 2021-2022 tidak dapat dibuka," jelas dia.
Terpisah, Ketua Komisi C DPRD Kota Surabaya Baktiono mengatakan seharusnya anak tersebut difasilitasi mendapatkan pendidikan.
"Tidak boleh ada anak Surabaya tidak sekolah. Dispendik Surabaya yang bertanggung jawab penuh atas peristiwa ini," ucap dia.