Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Purwarupa iPhone Lipat Sedang Diuji Coba, Segera Masuk Produksi

Senin, 04 Januari 2021 – 23:06 WIB
Purwarupa iPhone Lipat Sedang Diuji Coba, Segera Masuk Produksi - JPNN.COM
Logo Apple. Foto NDTV

jpnn.com - Apple masuk ke segmen ponsel lipat sepertinya tidak akan lama lagi, menyusul diketahui mereka sudah memiliki dua purwarupa iPhone lipat.

Apple Insider mengutip situs berbahahasa China MoneyUDN, manufaktur Foxconn di Shenzen, Tiongkok, sedang menguji dua rancangan ponsel lipat untuk Apple.

Desain yang sedang diuji coba belum 100 persen final, melainkan untuk menguji rangka ponsel dan layar, untuk melihat daya tahan mekanisme lipat di ponsel tersebut.

Apple akan mengevaluasi kedua model yang diuji coba tersebut, kemudian memilih salah satu untuk dilanjutkan ke rancangan berikutnya.

Salah satu desain yang diuji coba disebut mirip dengan Samsung Galaxy Z Flip atau Lenovo Moto RAZE, berupa ponsel flip dengan layar berada di bagian dalam ketika dilipat.

Model lainnya menggunakan desain buku yang terbuka, seperti Samsung Galaxy Fold.

Apple dikabarkan akan meluncurkan iPhone lipat pada September 2022. (ant/jpnn)

Apple masuk ke segmen ponsel lipat sepertinya tidak akan lama lagi, menyusul diketahui mereka sudah memiliki dua purwarupa iPhone lipat.

Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close