Pusat Perbelanjaan Ramai Pengunjung, Ekonomi Mulai Bergerak
"Sudah datang kemarin, cuma batal belanja karena banyak orang. Enggak berani saya belanja karena padat pengunjung," ujarnya.
Dari sejumlah pengunjung yang sempat ditanya mengungkapkan, walaupun tidak berhari raya natal, mereka tetap membeli bahan-bahan pangan untuk persediaan.
"Enggak natalan saya. Cuma beli untuk stok bahan pangan saja. Biasanya kalau tahun baru barang-barang banyak yang kosong. Apalagi ini banyak diskon," terang Olin, warga Pamulang sambil tertawa.
Salah satu kasir yang ditemui juga membenarkan bahwa dua hari terakhir pengunjung toko itu sangat padat.
"Alhamdulillah ramai terus. Sepertinya ekonomi mulai bergerak. Mudah-mudahan tahun depan makin baik lagi ekonomi," tandasnya.(esy/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: