Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Queensland Tetapkan Lahan Konversi Puluhan Ribu Hektar Untuk Beo Malam

Senin, 10 Agustus 2015 – 11:54 WIB
Queensland Tetapkan Lahan Konversi Puluhan Ribu Hektar Untuk Beo Malam - JPNN.COM

Sebuah lahan konversasi yang tempatnya dirahasiakan seluas 56 ribu hektar telah ditetapkan di Queensland dalam usaha melindungi burung beo malam yang terancam punah.

Dua tahun lalu, burung beo malam ini ditemukan lagi, setelah sebelumnya diperkirakan spesies ini sudah punah selama 75 tahun.

Penemuan itu merupakan berita besar di kalangan dunia perburungan.

"Ini seperti menemukan Elvis sedang membuat burger di sebuah outback restoran." kata editor Birdlife Magazine Sean Dooley.

Queensland Tetapkan Lahan Konversi Puluhan Ribu Hektar Untuk Beo Malam
Dr Steve Murphy memegang seekor burung beo malam yang langka.(Supplied: Bush Heritage Australia)

 

Manajer koleksi Museum Australia Selatan Dr Philippa Horton menyebut penemuan itu sebagai 'salah satu spesies paling langka yang ditemukan lagi."

Setelah pencarian panjang, seorang ahli alam John Young menemukan burung ini dan bulunya di sebuah properti di sebelah barat kota Longreach, sekitar 1175 km dari Brisbane,  bulan Juli 2013.

Sebuah lahan konversasi yang tempatnya dirahasiakan seluas 56 ribu hektar telah ditetapkan di Queensland dalam usaha melindungi burung beo malam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close