Radius Aman 50 Km, Listrik Hilang se-Pulau Jawa
Jepang Minta Bantuan ke IndonesiaKamis, 17 Maret 2011 – 17:25 WIB
Hingga saat ini, kata Marty pula, keberadaan WNI yang semula tidak diketahui nasibnya, sudah mulai (banyak) dilaporkan selamat. Jumlahnya - yang belum ada kabar - pun terus mengalami pengurangan. Semula, dilaporkan WNI yang hilang mencapai 160 orang lebih. Namun setelah dilakukan pencarian, menurut Marty, jumlah WNI yang masih belum ada kabar beritanya tinggal 139 orang.
"Sedikit demi sedikit nanti akan kita ketahui. (Yang jelas) Sampai hari ini, masih belum ada konfirmasi WNI yang meninggal," ucap Marty lagi.
Di tempat terpisah, Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) Jepang, Makiko Kikuta, yang melakukan pertemuan dengan Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Hatta Rajasa, mengakui bahwa kerusakan pada PLTN Fukushima yang memicu meledaknya reaktor nuklir itu, telah membuat Jepang kehilangan banyak sumber energi listrik mereka.