Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Raih Emas Panahan, Korea Pimpin Perolehan Medali Paris 2024

Minggu, 28 Juli 2024 – 23:14 WIB
Raih Emas Panahan, Korea Pimpin Perolehan Medali Paris 2024 - JPNN.COM
Trio peraih emas panahan nomor Tim Putri di Olimpiade Paris 2024 (dari kiri) Lim Sihyeon, Nam Suhyeon, dan Jeon Hunyoung. Foto: Punit Paranjpe/AFP

jpnn.com - PARIS – Korea meraih medali emas panahan nomor tim putri Olimpiade Paris 2024 secara dramatis.

Tim yang diperkuat Jeon Hunyoung, Lim Sihyeon, dan Nam Suhyeon harus melakoni set ke-5 atau shoot off (SO) saat meladeni China pada final di Invalides, Minggu (28/7) malam WIB.

Korea unggul pada dua set awal. Namun, saat hanya butuh satu set lagi untuk meraih emas, Korea malah kalah pada set ke-3 dan ke-4.

Pada set SO, persaingan masih ketat. Korea akhirnya unggul tipis 29-27.

Final Panahan Tim Putri: Korea Vs China
Raih Emas Panahan, Korea Pimpin Perolehan Medali Paris 2024olympics

Keberhasilan tim putri panahan itu membuat Korea untuk sementara memimpin perolehan medali Olimpiade Paris 2024 hingga pukul 23.07 WIB.

Korea telah mendulang tiga emas, dua perak, dan satu perunggu.

Selain dari panahan, emas Korea bersumber dari anggar dan menembak.

Belum ada negara dari Asia Tenggara yang masuk klasemen Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA