Rakit dan Terbangkan Pesawat, Malah Ditahan
Jumat, 13 April 2012 – 12:12 WIB
Dia menambahkan bahwa tindakan Kazem itu ilegal. Sekitar 30 tahun lalu, pemerintah Iraq pernah melakukan hal yang sama pada Amr Jassem Mohammed. Hanya, saat itu dia tak sampai masuk penjara atau membayar denda.
Setelah ditangkap, Kazem yang sehari-hari berprofesi sebagai teknisi generator itu mengaku kapok. Padahal, bukan baru kali ini saja dia merakit pesawat. Sekitar tiga tahun lalu, dia pernah melakukan hal yang sama.
Tapi, saat itu dia tak berhasil menciptakan pesawat layak terbang. "Sekarang, prioritas saya adalah menghindari sidang dan bekerja giat untuk membayar utang-utang saya," paparnya. (AFP/hep/dwi)