Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rakyat Miskin dan Menderita, Raja Malah Sibuk Borong 19 Unit Mobil Mewah

Selasa, 23 Juni 2020 – 11:15 WIB
Rakyat Miskin dan Menderita, Raja Malah Sibuk Borong 19 Unit Mobil Mewah - JPNN.COM
Mobil Rolls-Royce yang milik sang raja sedang diangkut oleh truk trailer. Foto: Cartoq

jpnn.com - BARU-baru ini seorang Raja di Eswatini, Mswati III telah memborong 19 unit mobil mewah.  Kehidupan glamor sang raja ini berbanding terbalik hidup warganya yang masih di bawah garis kemiskinan.

Tak tanggung-tanggung, mobil yang diborong oleh Raja itu merupakan brand mewah Inggris yaitu Rolls-Royce.

Raja memborong mobil tersebut dengan total banderol USD 24,4 juta atau setara Rp338 miliar.

Dikutip dari laman Cartoq, Selasa (23/6), dia menghamburkan uang dan menjalani kehidupan di tengah kondisi negara kecil di Afrika itu dilanda kemiskinan. Banyak kalangan mengkritik kehidupan mewah raja tersebut.

Tak ada yang tahu kapan raja itu memesan mobil Rolls Royce. Namun, tiba-tiba ada empat truk trailer yang mengangkut berbagai model Rolls-Royce seperti Ghost, Phantom dan Cullinan.

Mobil-mobil itu sebagian dihadiahkan untuk 15 anak sang raja. Padahal anak raja tersebut telah memiliki puluhan mobil mewah yang terparkir di garasi rumahnya.

Garasi itu dikatakan sudah diisi dengan 20 unit Mercedes-Maybach S600 Pullman, 62 unit Maybach dan BMW X6. Hal itu tidak mengherankan, karena kehidupan di kerajaan itu memang dikenal glamor.

Perdana Menteri Eswatini, Ambrose Mandvulo Dlamini membenarkan pembelian mobil tersebut.

Raja yang terkenal gaya hidup glamor membeli mobil mewah untuk 15 anaknya langsung dari Inggris.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News