Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rakyat Papua dan Pusat Harus Bangun Komunikasi

Senin, 31 Oktober 2011 – 00:26 WIB
Rakyat Papua dan Pusat Harus Bangun Komunikasi - JPNN.COM
JAYAPURA - Rentetan peristiwa di Papua mulai dari Kongres III Papua hingga sejumlah masalah kekerasan di Papua rupanya tak luput dari perhatian mantan salah seorang teknokrat Otsus Papua DR HM Musaad, M.Si.

Dia menilai munculnya riak-riak politik di Papua antara lain di karenakan mandegnya komunikasi antara rakyat Papua dan Jakarta sehingga harus dibangun suatu dialog yang intens tetapi bukan sekedar simbolik namun yang substantif. "Jadi harus dibangun satu dialog tetapi bukan dalam konteks simbolik namun dilihat dari konteks substantif dan apapun yang didialog-an harus masuk di dalam ranah hukum," katanya kepada Cenderawasih Pos (Group JPNN). Karena dialognya dalam konteks simbolik maka adanya hanya ribut-ribut sebab yang dipertahankan hanyalah ego.

Musaad yang juga Asisten Deputy Bidang Kepemudaan dan Olahraga Prestasi Kementerian Pemuda dan Olahraga  ini menilai bahwa melihat keadaan sekarang ini kesalahan tidak selalu datang dari pusat sebab selama ini pusat juga cukup memberikan jaminan bagi Papua, untuk itu pemerintah harus melihat satu system yang dikomunikasikan secara baik.

"Kita semua sepakat bahwa Otsus adalah win-win solution  untuk masalah Papua," ujarnya. Dan dalam konteks normatif Otsus sebenarnya sudah cukup luar biasa hanya saja konteks impelemntasinya yang disini kurang baik sehingga menimbulkan berbagai pertanyaan dan ketidakpuasan rakyat Papua. Karena itu baginya evaluasi Otsus adalah suatu  yang penting untuk di laksanakan.

JAYAPURA - Rentetan peristiwa di Papua mulai dari Kongres III Papua hingga sejumlah masalah kekerasan di Papua rupanya tak luput dari perhatian mantan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News