Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rampok Bersenjata Api Gasak Toko Ponsel di Tangerang

Rabu, 31 Juli 2019 – 23:07 WIB
Rampok Bersenjata Api Gasak Toko Ponsel di Tangerang - JPNN.COM
Garis polisi. Foto: dok jpnn

jpnn.com, TANGERANG - Sebuah toko telepon seluler (ponsel) di Kampung Lamporan, Desa Dukuh, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten, disatroni kawanan rampok bersenjata api, Senin (29/7). Sebanyak 48 unit ponsel berhasil digasak pelaku yang diperkirakan berjumlah dua orang.

Peristiwa perampokan itu terjadi sekira pukul 16.00 WIB. Dua lelaki yang mengenakan helm dan masker wajah mendatangi toko ponsel tersebut. Salah satu pelaku yang mengenakan jaket langsung menodongkan senjata api (senpi) ke arah karyawan toko.

“Dari rekaman CCTV (closed circuit television-red) toko diduga pelaku berjumlah dua orang,” kata Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sabilul Alif, Selasa (30/7).

BACA JUGA: Perampok Bersenpi Datang Saat Toko Emas Baru Dibuka

Lantaran takut ditembak, karyawan toko memilih tak melawan. Mereka hanya pasrah saat kedua pelaku mulai menguras isi toko. “Mereka (pelaku-red) mengambil HP yang berada di etalase dan memasukkannya ke dalam tas ransel dan karung,” kata Sabilul.

Usai menggondol 48 unit ponsel yang ditaksir bernilai Rp 150 juta itu, kedua pelaku kabur menggunakan sepeda motor. Tetapi, ciri-ciri fisik pelaku telah dikantongi polisi.

“Pelaku berbadan tegap, tinggi besar, dan kurus. Saat beraksi, keduanya memakai masker, helm, jaket, dan senjata api,” ungkap Sabilul.

Kasat Reskrim Polresta Tangerang AKP Gogo Galesung mengaku masih melakukan pengejaran terhadap kedua pelaku. Dia juga belum dapat memastikan keaslian senpi yang digunakan pelaku.

Usai menggondol 48 unit ponsel yang ditaksir bernilai Rp 150 juta, kedua pelaku kabur menggunakan sepeda motor.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close