Rangkaian Bencana Tak Pengaruhi Inflasi
Senin, 01 November 2010 – 16:40 WIB
Bahkan, kata Rusman, di tingkat lokal pun pengaruh bencana tidak akan berpengaruh signifikan terhadap inflasi. Karena di daerah yang terkena bencana, justru perputaran perekonomian berjalan lamban dan bergantung pada bantuan yang datang. "Tidak ada jual-beli ataupun peningkatan harga barang. Sebagian besar masih bergantung pada bantuan pangan yang datang. Jadi, kalau di tingkat lokal saja tidak mempengaruhi inflasi, apalagi untuk tingkat nasional," ucapnya.
Sebelumnya, ekonom Indef, Aviliani mengakui, memang pada Oktober 2010 ini inflasi tidak akan setinggi pada bulan sebelumnya. Namun dengan adanya bencana alam yang melanda Wasior, Mentawai dan Gunung Merapi, pemerintah harus waspada akan melonjaknya permintaan beras. Dampak bencana alam terhadap inflasi sendiri, kata Aviliani, akan mulai terasa pada November 2010. "Karena sekarang banyak yang menyumbang beras, jadi harus diwaspadai permintaan yang bisa melonjak tersebut," katanya.