Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rangkaian Peringatan Hari Pahlawan, Kemensos Bersihkan Area TMPNU Kalibata

Sabtu, 30 Oktober 2021 – 16:25 WIB
Rangkaian Peringatan Hari Pahlawan, Kemensos Bersihkan Area TMPNU Kalibata - JPNN.COM
Kemensos melakukan Kerja Bakti Kepahlawan bersama civitas akademika Universitas Pertahanan TMPNU Kalibata. Foto: Kemensos

jpnn.com, JAKARTA - Berbagai rangkaian acara dilakukan Kementerian Sosial untuk memperingati Hari Pahlawan 10 November.

Hari ini, Sabtu (30/10) Kemensos melakukan Kerja Bakti Kepahlawan bersama civitas akademika Universitas Pertahanan di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata.

Kerja Bakti akan diselenggarakan sampai besok (31/10). Hari ini diikuti oleh 900 orang peserta dari Universitas Pertahanan. Selanjutnya besok, kerja bakti diikuti 600 peserta dari unit kerja Kementerian Sosial, pilar-pilar sosial dan masyarakat.

“TMPNU Kalibata relatif luas. Kegiatan kerja bakti ini fokus pada pembersihan nisan-nisan maupun rumput-rumput. Dari Universitas Pertahanan sendiri membantu untuk perbaikan drainase maupun pengecatan,” kata Direktur Kepahlawanan, Keperintisan, Kesetiakawanan dan Restorasi Sosial (K2KRS) Murhardjani di lokasi kegiatan (30/10).

Tahun ini, tema Hari Pahlawan adalah "Pahlawanku Inspirasiku" dengan filosofi dan harapan tersendiri.

Murhardjani menyatakan tema tersebut diharapkan, nilai-nilai kepahlawanan bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Kegiatan membersihkan makam para pahlawan merupakan salah satu implementasi dari semangat penghormatan terhadap para pahlawan.

Menurut Murhardjani, pembersihan makam berkolaborasi dengan berbagai pihak, menjadi wujud nyata semangat kolektif mengedepankan nilai-nilai kejuangan bangsa.

Kemensos melakukan Kerja Bakti Kepahlawan bersama civitas akademika Universitas Pertahanan di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News