Rangkul Semua Tokoh Masyarakat, Kombes Jeki Sampaikan Langsung Pesan Pemilu Damai
jpnn.com, PEKANBARU - Polresta Pekanbaru melaksanakan kegiatan cooling system pemilu damai dengan merangkul tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat.
Hal itu dilakukan langsung oleh Kapolresta Pekanbaru Kombes Jeki Rahmat Mustika di Masjid Al-Ikhlas, Jalan Ikhlas, Kecamatan Bukit Raya Kota Pekanbaru Jumat (12/1).
"Alhamdulillah kami menyosialisasikan cooling system dengan tujuan menjaga Kamtibmas demi menyukseskan Pemilu 2024 yang damai," kata Kombes Jeki.
Jeki tak ingin ada gangguan Kamtibmas menjelang Pemilu 2024. Karena itu, di sela kegiatan tersebut, Jeki mengajak masyarakat agar tidak terprovokasi dan terpecah belah oleh pihak tertentu.
"Kami mengimbau masyarakat untuk menjaga dan mencegah potensi gangguan Kamtibmas dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat," lanjut Jeki.
Selain itu, Jeki juga mengajak warga untuk menjalin silatuhrahmi dan komunikasi dengan masyarakat, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat.
Dia ingin seluruh elemen masyarakat bergandengan tangan untuk mewujudkan Pemilu 2024 yang aman dan damai.
Tujuan Jeki mengajak para tokoh itu yakni untuk bersama-sama menjaga serta mewujudkan situasi kamtibmas yang aman kondusif. Sehingga situasi Kamtibmas terjaga dan terkendali pada saat Pemilu 2024 berlangsung.