Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ratusan Peserta Ikuti Audisi Djarum Beasiswa Bulu Tangkis

Jumat, 20 Juli 2018 – 22:17 WIB
Ratusan Peserta Ikuti Audisi Djarum Beasiswa Bulu Tangkis - JPNN.COM
Para peserta saat mengikuti Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu tangkis 2018 di Surabaya, Jumat (20/7). Foto: Istimewa

"Masyarakat Purwokerto dan sekitarnya punya semangat dan kecintaan yang luar biasa terhadap bulutangkis. Kita sudah melihat prestasi Tontowi Ahmad di kancah dunia," tutur Christian Hadinata.

Demi mencari bibit pebulu tangkis dengan kualitas terbaik, Tim Pencari Bakat PB Djarum yang berisikan pelatih serta legenda bulutangkis Indonesia akan terjun langsung memantau jalannya Audisi Umum di GOR Sudirman, Surabaya.

Mereka terdiri dari Alvent Yulianto, Johan Wahyudi, Tri Kusharjanto, Shendy Puspa Irawati, Sigit Budiarto, Yuni Kartika, Iman Tohari, dan Sulaiman.

Sementara GOR Satria, Purwokerto, Christian Hadinata memimpin bersama Denny Kantono, Hariyanto Arbi, Simbarsono, Antonius Budi Ariantho, Lius Pongoh, Meilana Jauhari, Engga Setiawan, Puri Setyo, dan Lukman Hakim. Tim Pencari Bakat ini akan menjadi mata dan telinga PB Djarum guna menjaring pemain dengan potensi dan bakat yang mumpuni.

Proses seleksi Audisi Umum menggunakan sistem turnamen yang diawali dengan proses screening di hari pertama. Selanjutnya, peserta yang lolos screening akan menjalani turnamen selama dua hari.

Pemain yang menang di tahap turnamen ini akan mendapat Super Tiket untuk melaju ke babak final yang akan diadakan di GOR Jati, Kudus pada 7-9 September 2018.(mg7/jpnn)

Ratusan peserta di Surabaya dan Purwokerto begitu antusias mengikuti Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis 2018.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News