Ratusan PPPK Gowa Terima SK dan Teken Perjanjian Kerja, Begini Pesan Pak Wabup
Rabu, 06 September 2023 – 20:25 WIB
Mereka diminta terus meningkatkan dan menunjukkan komitmen serta tanggung jawab profesi sebagai pelayan publik, memiliki disiplin dan etos kerja yang tinggi, serta mampu bekerja sama dalam tugas-tugas selaku aparatur pemerintah, khususnya di lingkungan Pemkab Gowa.
"Besar harapan saya kepada para pegawai PPPK ini untuk dapat memberikan kontribusi dan menjadi pelopor yang mampu mendorong kinerja pemerintah lebih baik dalam rangka pembangunan ekonomi dan kesejahteraan sosial di Kabupaten Gowa," pungkas Karaeng Kio, sapaan akrab Wabup Gowa Abd Rauf Malaganni. (antara/jpnn)