Rayuan Maut Gubernur BI untuk Para Investor Ritel
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo mengungkapkan peran penting investor ritel dalam pengembangan pasar keuangan Indonesia.
Menurut Perry, Indonesia memerlukan investor ritel untuk membangun negeri melalui investasi.
Kedua, semakin banyaknya partisipasi dari investor ritel, tingkat perputaran uang akan baik sehingga mendukung efektivitas kemajuan ekonomi.
Ketiga, basis investor ritel sangat diperlukan untuk memperkuat ketahanan ekonomi, khususnya pasar keuangan.
"Ini bagian dari reformasi struktural," kata Perry.
Perry menyebut semakin banyak investor ritel, maka pasar keuangan akan semakin kuat dalam menghadapi ketidakpastian perekonomian gobal.
Disamping itu BI juga turut berkontribusi mendorong pendalaman pasar keuangan baik melalui pengembangan instrumen pasar uang dan pasar valas, serta infrastruktur pasar keuangan.
“Investor ritel, kami butuh anda. Untuk negara, untuk ekonomi dan pasar keuangan, dan juga untuk Anda sendiri”, tegas Perry Warjiyo.