RD Meracik Strategi dan Taktik
Jumat, 01 Februari 2013 – 06:57 WIB
“Kalau di lapangan kecil, sprint bolanya sangat sedikit, kalau full size bisa kelihatan, termasuk ada pemain yang 20 menit pertama bagus, tapi sesudah itu langsung ngedrop,” tegas RD. Metode latihan taktik dengan ukuran lapangan asli sepertinya cukup efektif menguji kemampuan pemain.
Apalagi, Sunarto dkk melahap materi latihan di Stadion Kanjuruhan kemarin dengan sengatan terik matahari. Latihan selama kurang lebih dua jam cukup membuat para pemain basah kuyup oleh keringat. Biasanya, latihan selalu dimulai pagi hari atau sore hari. Namun, manfaat latihan siang hari seperti ini tampaknya dipakai oleh RD untuk sekaligus meningkatkan fisik pemain.(fin)