Real Madrid Menang, Liverpool Tumbang
Pada awal babak kedua Inter yang kalah jumlah pemain mampu bermain lebih baik. Mereka juga berani keluar menyerang meski berisiko membuat lini belakangnya lebih rentan.
Situasi itu berhasil dimaksimalkan kubu Real untuk menggandakan keunggulan pada menit ke-59.
Lucas Vazquez mendapat ruang di tepi lapangan dan mengirimkan umpan silang sempurna untuk disambar pemain pengganti Rodrygo, bola kemudian terdefleksi Achraf Hakimi sebelum masuk ke gawang Inter.
Tidak banyak peluang tercipta pada sisa jalannya babak kedua. Inter memiliki peluang bagus untuk memperkecil ketertinggalan melalui sepakan Ivan Perisic, namun kiper Thibaut Courtois sigap menepis bola yang mengarah ke gawangnya. Keunggulan 2-0 untuk Real bertahan sampai peluit panjang berbunyi.
Pada matchday kelima yang akan dimainkan Rabu (2/12) depan, Real akan melawat ke markas tim peringkat ketiga Shakhtar Donetsk, sedangkan Inter bertandang ke kandang tim posisi pertama Borussia Moenchengladbach.
Di waktu bersamaan, Liverpool dipecundangi Atalanta 0-2 di Stadion Anfield, dalam laga keempat Grup D.
Dua gol kemenangan Atalanta masing-masing dibukukan Josip ilicic dan Robin Gosens yang membuat peta perebutan tiket 16 besar Liga Champions Grup D makin ketat.
Meski kalah, Liverpool tetap berada di posisi pertama, tetapi jarak mereka makin terpangkas dan hanya terpaut dua poin baik dari Ajax maupun Atalanta yang mengoleksi tujuh poin. (antara/jpnn)