Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Realme 11 Pro Series 5G Bakal Meluncur dengan Kamera Beresolusi Besar, Catat Tanggalnya

Selasa, 11 Juli 2023 – 00:30 WIB
Realme 11 Pro Series 5G Bakal Meluncur dengan Kamera Beresolusi Besar, Catat Tanggalnya - JPNN.COM
Realme diam-diam tengah mempersiapkan smartphone 11 Pro Series 5G untuk dirilis di pasar Indonesia pada Selasa (18/7). Foto: dok Realme

jpnn.com, JAKARTA - Realme diam-diam tengah mempersiapkan smartphone 11 Pro Series 5G untuk dirilis di pasar Indonesia pada Selasa (18/7).

Ponsel asal China itu dikatakan akan hadir dengan spesifikasi mumpuni. Salah satunya ialah kamera yang berkapasitas 200MP dan 4x SuperZoom.

"Melalui realme 11 Pro Series 5G kami akan segera meluncurkan 200MP 4x SuperZoom Camera pertama di dunia yang menghadirkan teknologi superior, diformulasikan secara khusus oleh realme untuk semua anak muda," kata Direktur Pemasaran realme Indonesia, Michonne Wang dalam siaran pers, Senin (10/7).

Dia menambahkan resolusi 200MP itu diklaim dapat menghasilkan lebih banyak detail untuk hasil foto yang lebih jernih dan tajam.

Ponsel tersebut diklaim sebagai ponsel pertama yang dilengkapi dengan teknologi 4x SuperZoom.

Ponsel itu juga mampu menghasilkan pengambilan gambar stabil dan jernih berkat kehadiran SuperOIS.

Berbicara mengenai desain, realme 11 Pro Series 5G akan memberikan sensasi premium dan material terbaik kepada para penggunanya melalui Premium Lychee Vegan Leather.

Secara khusus, realme Design Studio menggaet mantan desainer grafis dan tekstil Gucci Matteo Menotto untuk menciptakan sebuah karya kolaboratif "Milan Luxury Design" membuat desain eksterior realme 11 Pro Series 5G terasa semakin elegan.

Realme diam-diam tengah mempersiapkan smartphone 11 Pro Series 5G untuk dirilis di pasar Indonesia pada Selasa (18/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News