Rebutan Meraih Posisi Sebagai Penjaga Gawang Starter
jpnn.com, BALIKPAPAN - Persiba Balikpapan tengah berburu penjaga gawang untuk starter. Rencana ini membuat suasana perebutan penjaga gawang di klub ini semakin memanas.
Setelah Timnas U-22 kembali dari SEA Games Malaysia 2017, Kurniawan Kartika Ajie mulai bergabung dengan penggawa Beruang Madu, julukan Persiba.
Tentu Ajie bisa mengancam Dian Agus Prasetyo yang menjadi pilihan utama dalam beberapa pertandingan terakhir.
Kualitas pemain kelahiran Balikpapan, 20 Juni 1996 ini memang tidak diragukan lagi. Jebolan klub lokal binaan Pemkab Kutai Timur, Mitra Teras ini, tidak hanya menyandang status sebagai penggawa Garuda Muda.
Tapi, Ajie memiliki caps cukup baik dan pastinya menunjukkan performa menawan ketika berseragam Merah Putih. Salah satu penampilan yang masih diingat publik Tanah Air, saat dirinya membantu Timnas U-22 bermain kaca mata dengan Vietnam.
Mengawali laga dari bangku cadangan, Ajie mampu melakukan penyelamatan penting di akhir laga. Berhadapan satu lawan satu dengan striker lawan, tangan kanannya mampu menepis bola yang sudah mengarah ke gawang, sehingga bola berubah arah dan membentur mistar.
Kala itu, rekan-rekannya mengira bola masuk ke gawang dan tertunduk lesu. Akibat save penting itu, Ajie berhasil membangkitkan lagi semangat rekan-rekannya.
“Kembalinya Ajie merupakan keuntungan besar bagi kami. Kualitas dia sangat baik. Saya tidak ragu menurunkannya sebagai starter,” kata pelatih Persiba Haryadi, Sabtu (2/9) kemarin.