Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Respons Pengamat Terkait Rencana Memulangkan Anak-anak WNI Eks ISIS

Selasa, 11 Februari 2020 – 23:35 WIB
Respons Pengamat Terkait Rencana Memulangkan Anak-anak WNI Eks ISIS - JPNN.COM
Pengamat politik Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo. Foto: ANTARA/Zuhdiar Laeis

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo meminta pemerintah berhati-hati jika ingin memulangkan anak-anak warga negara Indonesia (WNI) yang terindikasi pernah terlibat jaringan ISIS.

"Yang menjadi masalah krusial adalah anak-anak, atas dasar kemanusiaan. Tetapi juga harus hati-hati," katanya, di Jakarta, Selasa, menanggapi keputusan pemerintah tolak pulangkan WNI eks ISIS.

Menurut dia, anak-anak usia 11 tahun banyak yang terlibat dalam gerakan teror karena mereka sudah dipersenjatai dan didoktrin secara ideologis.

Karyono mengingatkan untuk tidak hanya melihat dari faktor mereka sebagai anak-anak, tetapi mempertimbangkan keterlibatan anak-anak dalam aksi teror, baik di dalam dan luar negeri.

Pengamat politik Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo meminta pemerintah berhati-hati jika ingin memulangkan anak-anak WNI yang terindikasi pernah terlibat jaringan ISIS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News