Review Aturan Perdagangan Lintas Batas
Masyarakat Perbatasan Tak Kunjung SejahteraMinggu, 06 September 2009 – 02:53 WIB
Menurutnya, salah satu aturan yang perlu diubah antara lain nilai transaksi yang hanya USD 150 per transaksi. Karenanya Harmen tak menampik bahwa masyarakat perbatasan lebih mudah mengakses negara perbatasan Filipina daripada Manado. "Jarak dan waktunya saja sangat jauh berbeda kalau ke Filipina hanya tiga jam tapi Manado sampai berhari-hari," sebutnya.
Hal senada juga disampaikan Kepala Badan Pengelola Kawasan Perbatasan Max Gagola. Menurutnya, batasan nilai transaksi harus ditambah. Sedangkan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulut, Gemmy Kawatu, mengatakan pihaknya siap memfasilitasi review terhadap aturan tersebut. "Harapannya kesejahteraan masyarakat perbatasan meningkat," pungkasnya. (syl/JPNN/ara)